Mudahnya Cara Isi Saldo ShopeePay Lewat ATM BRI

Cara Isi Saldo ShopeePay Lewat ATM BRI – ShopeePay adalah fitur layanan uang elektronik yang dapat digunakan sebagai metode pembayaran online di aplikasi Shopee, offline di Merchant ShopeePay, dan menyimpan pengembalian dana yang dapat digunakan untuk membayar pesanan Anda berikutnya.

Singkatnya, ShopeePay adalah dompet digital. ya mirip dengan aplikasi dana, gopay dan yang lainnya lah. dengan menggunakan ShopeePay  kita bisa dengan mudah berbelanja online terutama di marketplace Shopee. Selain memudahkan kita dalam membayar barang yang ingin kita beli.

Baca : Kelebihan dan Kekurangan ShopeePay di Shopee

Dengan menggunakan ShopeePay  kita juga akan mendapatkan berbagai macam keuntungan lainnya seperti promo gratis ongkir, promo voucher/diskon, serta promo cashback yang bisa anda dapatkan setiap kali transaksi dengan menggunakan apliksai ini.

Selain menawarkan berbagai macam promo yang menarik. Aplikasi ShopeePay  juga memiliki berbagai macam fitur yang tentu saja semakin memudahkan anda saat berbelanja online maupun berbelanja di merchant offline shopee. Berbagai fitur yang bisa anda nikmati antara lain :

  1. Bayar dengan Scan Kode QR
    Lakukan pembayaran dengan scan Kode QR di toko, website, atau aplikasi Merchants favoritmu.
  2. Isi Saldo Melalui Transfer Bank
    Isi saldo ShopeePay melalui Transfer Bank yang dapat dicek otomatis dengan proses verifikasi.
  3. Transfer Saldo ke Pengguna ShopeePay atau Rekening Bank
    Transfer ke sesama Pengguna ShopeePay atau ke rekening bank. Pastikan akun ShopeePay kamu sudah terverifikasi.
  4. Verifikasi ShopeePay
    Setelah verifikasi, transfer ke Pengguna ShopeePay atau rekening bank dengan batas saldo maksimal Rp10.000.000.
  5. Deals Sekitarmu
    Dapatkan penawaran Voucher ShopeePay dan Deals Sekitarmu di Merchants terdekat.
  6. Pembayaran Aman
    Isi saldo, bayar, dan transfer saldo akan dilengkapi dengan PIN untuk menjaga keamanan akun.

Untuk bisa menggunakan aplikasi ini untuk berbelanja dan menikmati semua keuntungan yang sudah sempat admin singgung pada paragraf pertama. tentu hal utama yang harus anda perhatikan terlebih dahulu adalah dengan mengisi saldo ShopeePay.

Ada banyak cara mengisi saldo ShopeePay yang bisa anda pakai. salah satunya adalah melalui atm bri. Nah, bagi anda yang ingin berbelanja di shopee menggunakan aplikasi ShopeePay  namun masih bingung bagaimana cara isi saldonya, silahkan simak cara selengkapnya dibawah ini ya :

Cara Isi Saldo ShopeePay Lewat ATM BRI

Cara Isi Saldo ShopeePay Lewat ATM BRI

1. Masukkan kartu debit di mesin ATM BRI dan masukkan PIN ATM.

2. Pada bagian “Menu”, pilih “Transaksi Lain”, lalu pilih “Opsi Pembayaran”, “Lainnya”, lalu pilih “BRIVA”.

3. Masukkan nomor BRIVA 112 08XXXXXXXX (3 digit kode bank dan nomor ponsel yang terdaftar di Shopeepay), kemudian pilih “Benar”.

4. Masukkan jumlah isi saldo Shopeepay yang diinginkan (minimal jumlah isi saldo adalah Rp10.000).

5. Periksa informasi yang tertera di layar. Pastikan nama yang tertera adalah Shopeepay dan username akun Shopee milik kita.

6. Jika benar, pilih “Ya” dan transaksi isi saldo Shopeepay selesai.

Mungkin itu saja yang dapat admin sampaikan pada ulasan kali ini. semoga sedikit tulisan tentang Cara Isi Saldo ShopeePay Lewat ATM BRI ini bisa bermanfaat untuk anda.

Oh iya, sedikit tips dari admin. Setelah anda selesai mengisi saldo melalui atm bri, sebelum menggunakannya untuk belanja online. Pastikan saldo pada aplikasi ShopeePay anda sudah masuk ya.

Baca Juga : Jangan Terlambat ! Begini Cara Membayar Tagihan Shopee PayLater

Takutnya nanti ada semacam eror yang menyebabkan saldo belum masuk meskipun anda sudah melakukan pengisian saldo dengan benar. Jika setelah anda cek saldo sudah masuk dan sesuai. Anda bisa langsung menggunakan ShopeePay untuk membayar belanja online anda. Happy Shopping !!

2 pemikiran pada “Mudahnya Cara Isi Saldo ShopeePay Lewat ATM BRI”

Tinggalkan komentar