Mudah Banget !! Cara Daftar Driver Traveloka Eats Terbaru 2021

Cara Daftar Driver Traveloka Eats – Bisnis makanan dan minuman online memang merupakan salah satu peluang yang menjanjikan.

Layanan seperti ini tentu membantu kita tanpa harus keluar rumah bisa tetap menikmati makanan dan minuman favorit kita. Dengan adanya layanan ini kita cukup memakai hp untuk memilih lalu memesan makanan dan minuman sesuai keinginan lalu pesanan akan datang dengan segera.

Maka tidak heran jika sekarang warung maupun resto yang antri untuk membeli bukanlah si pembeli itu sendiri. melainkan driver dari berbagai macam layanan yang menyediakan jasa ini seperti gofood, grabfood dan lain sebagainya.

Baca juga : Cara Daftar GoFood Tanpa NPWP

Baru-baru ini traveloka yang lebih kita kenal dulunya sebagai penyedia tiket perjalanan secara online juga ikut terjun menggeluti bisnis ini. layanan ini sendiri diberi nama traveloka eats.

Daftar Driver Traveloka Eats

Fokusnya hampir sama dengan layanan sejenis yang sudah ada yakni melayanai pesanan makanan dan minuman secara online.

Pada mulanya traveloka menjalin kerjasama dengan lalamove. Namun seiring dengan meningkatnya pesanan pihak traveloka memberanikan diri untuk mandiri dan sekarang sedang membutuhkan banyak driver untuk mengirimkan pesanan.

Nah, jika anda tertarik untuk mendaftar sebagai Mitra Driver Traveloka eats. Ada beberapa syarat yang wajib anda penuhi terlebih dahulu. beberapa syarat tersebut adalah :

Persyaratan Driver Traveloka Eats

  • Memiliki smartphone minimal RAM 2GB
  • Memiliki SIM C aktif
  • e-KTP yang masih berlaku (tidak boleh buram)
  • Surat SKCK yang masih aktif, bisa dibawa saat tes/interview
  • Punya motor sendiri dan wajib ada STNK
  • Punya rekening bank atas nama sendiri

Setelah beberapa syarat diatas sudah terpenuhi. Anda bisa mendaftar menjadi mitra driver traveloka eats secara online dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini :

Cara Registrasi Driver Traveloka Eats

Cara Daftar Driver Traveloka Eats

  • Langkah pertama klik link pendaftaran Traveloka Eats di trv.lk/delivery-partner
  • Kemudian isi formulir sesuai KTP
  • Pastikan data yang diisi sudah benar
  • Terakhir klik Kirim
  • Setelah itu tunggu panggilan via email atau Whatsap

Perlu anda ketahui, pendaftaran menjadi driver traveloka eats tidak dipungut biaya sepeser pun alias gratis. jadi jika ada pihak-pihak tertentu yang memaksa membayar uang pendaftaran abaikan saya ya. Oh iya, berhubung ada banyak orang yang mendaftar sebagai driver.

Baca juga : Cara Daftar GrabFood Merchant Online Langsung Aktif

Kemungkinan proses penerimaan bisa menjadi sedikit lama dari biasanya. jadi pastikan anda mengirim 1 formulir yang sama setiap harinya agar lekas dibaca oleh pihak traveloka ya.

Mungkin itu saja yang dapat admin sampaikan pada kesempatan kali ini. semoga dengan adanya ulasan tentang syarat dan Cara Daftar Driver Traveloka Eats ini bisa bermanfaat untuk anda. selama mendaftar dan semoga lekas diterima.

Tinggalkan komentar